Komite IV DPD RI Melakukan Kunjungan Kerja ke PT BTN Kantor Perwakilan Provinsi Jawa Barat

02 Desember 2024 oleh jabar

Senin 2 Desember 2024, Komite IV DPD RI Melakukan Kunjungan Kerja ke PT BTN Kantor Perwakilan Provinsi Jawa Barat. Kegiatan ini disambut dengan baik oleh Kepala Kantor BTN Wilayah Jawa Barat Bapak Benyamin Sihombing beserta Jajaran. Hadir pada pertemuan ini Wakil Ketua I Komite IV DPD RI Ibu Novita Anakotta dan Koordinator Anggota Tim Jawa Barat Ibu Jihan Fahira beserta Anggota Komite IV DPD RI. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka menjalin silaturahmi dan membangun sinergi percepatan perekonomian demi kepentingan kesejahteraan masyarakat di daerah antara DPD RI dengan PT BTN. Pada pertemuan ini, Komite IV DPD RI memperoleh informasi dan penjelasan yang komprehensif mengenai berbagai permasalahan pada sektor pengelolaan anggaran dan pembiayaan perumahan untuk masyarakat berpenghasilan rendah.